Maskalem – Aplikasi penghasil pulsa gratis sudah banyak beredar sekarang ini. Di google play store sudah banyak developer yang mengupload aplikasi tersebut. Akan tetapi biasanya kalian harus menyelasaikan tugas atau misi yang harus diselesaikan agar nantinya kalian bisa mendapatkan pulsa secara cuma-cuma.

Beberapa misi yang umum dalam aplikasi seperti ini ialah mengunduh aplikasi yang sudah diberikan di dalamnya, membaca berita dan atau mengisi survey yang diberikan kepada kita di dalam aplikasi tersebut.

Akan tetapi misi yang dapat imbalan paling besar yaitu dengan mengundang teman untuk memakai aplikasi penghasil pulsa gratis tersebut. Hal ini karena sama saja mempromosikan barang makanya imbalan yang kita dapatkan besar. Siapa sih yang gak mau produknya laku, pastinya tidak ada bukan.

Oke tanpa basa-basi lagi mari kita lihat beberapa aplikasi penghasil pulsa terbaik yang sudah terbukti membayar dan populer di tahun 2019 ini.

Aplikasi penghasil pulsa terbaik dan terbukti membayar paling populer 2019

Aplikasi Penghasil Pulsa Gratis

1. Getnap

Getnap aplikasi yang dibuat oleh Braincode merupakan aplikasi penghasil pulsa gratis terpopuler di google playstore. Getnap juga pernah dibahas di website besar seperti Kompas, Detik, bahkan Yahoo juga pernah membahasnya.

Misi yang diberikan agar kalian sepat dapat pulsa gratis yaitu dengan menginstll aplikasi yang ada di dalam aplikasi Getnap. Pulsa yang bisa kalian dapatkan yaitu 5 ribu sampai dengan 100 ribu.

2. Free Pulsa

Free pulsa aplikasi buatan Fokat akan memberikan kamu pulsa secara gratis dengan syarat seperti yang di atas yaitu menginstall aplikasi. Semakin banyak aplikasi yang kalian install maka imbalan yang kalian dapatkan akan semakin banyak pula.

3. mCent

mCent adalah aplikasi penghasil pulsa gratis, caranya kalian harus mendownload dulu aplikasi ini lalu selesaikan misinya. Tugas yang harus kalian lakukan ialah dengan menginstal berbagai macam aplikasi menarik yang sudah diberikan oleh mCent. Semakin banyak aplikasi yang kalian instal maka semakin besar kesempatan kalian untuk mendapatkan pulsa gratis.

4. Kubik

Kubik merupakan aplikasi berita, di dalamnya banyak sekali berita dari berbagai sumber media berita. Dibandingkan ke-3 aplikasi di atas yang sudah saya sebutkan, kubik memberikan imbalan berupa poin kepada pengguna jika mereka membaca berita yang ada di dalamnya.

Poin yang kalian dapatkan dari membaca berita tadi nantinya bisa ditukar dengan pulsa. Perlu diingat bahwa poin yang kita dapat itu mempunyai batas maksimal, jika sudah mencapai batasnya kita tidak akan mendapatkan poin walaupun sudah membaca banyak berita.

5. Baca Plus

Seperti halnya dengan kubik, aplikasi ini juga memberikan kita pulsa secara gratis jika kita membaca berita yang ada di dalamnya.

Itulah beberapa aplikasi penghasil pulsa gratis yang terbukti membayar dan populer. Sebenarnya masih banyak lagi aplikasi yang bisa memberikan pulsa secara cuma-cuma, tapi mungkin sudah cukup dengan ke-5 aplikasi yang sudah saya sebutkan. Jika kalian penasaran dengan aplikasi yang belum saya sebutkan, mungkin akan saya bahas di lain waktu.

MasKalem

Jangan pernah menyerah, jalani semua dengan santai.

Bagikan:

2 responses to “5 Aplikasi Penghasil Pulsa Gratis Terbaik dan Terbukti Membayar”

  1. Takashi Draylus Avatar

    Kalau aku pakai Roli. Gak usah bac artikel bisa dapat poin.

    Btw, komen balik ya ke situs ku animangakun.blogspot.com

  2. Firdaus Avatar

    This comment has been removed by a blog administrator.

Leave a Comment