Cara membuat widget cookie untuk blog – Setelah sekian lama saya tidak update artikel dikarenakan sibuk bekerja, kali ini saya akan meluangkan waktunya untuk mengupdate sebuah artikel lagi. Walaupun hari ini saya merasa lelah tapi harus tetap menulis. Karena ini hobi jadi jangan sampai ditinggalkan.
Ok pada artikel kali ini saya mau kasih judul Cara membuat widget cookie untuk blog. Fungsi dari widget ini ialah agar pengunjung dari uni eropa dapat melihat iklan kita, sehingga kita tetap bisa mendapatkan penghasilan. Ini dikarenakan Google telah mengubah kebijakan pada Google Adsense.
Oke tanpa basa basi lagi mari kita langsung ke tutorialnya..
Daftar Isi
Cara Membuat Widget Cookie Untuk Blog
- Buka browser kalian
- Ketikkan url berikut cookieconsent.insites.com
- Lalu kalian klik download
- Edit bagian yang kalian ingin edit atau biarkan saja juga tidak apa-apa
- Salin kode
- Done.
Cara Pasang di Blog
- Buka Blogger kalian
- Masuk ke menu Tema
- Pilih Edit HTML
- Cari kode </head>
- Lalu kalian tempelkan kode widget cookienya di atas tag </head> tersebut
- Klik simpan
- Done.
Itu lah cara membuat widget cookie untuk blog. Walaupun artikel ini tidak disertai gambar, saya harap kalian dapat memahaminya. Jika ada kesulitan atau lainnya kalian bisa tinggalkan pesan di kolom komentar. Terima kasih
Leave a Comment