Kunjungi juga blog saya yang satunya kalempedia.com

Cara Sembunyikan Nomor di GetContact Agar Tidak Dicari Orang Lain

Bagi kamu pengguna aplikasi GetContact pasti tidak asing lagi dengan fitur Siapa yang Mencari Nomor Anda. Fitur ini memungkinkan untuk menampil
Cara Sembunyikan Nomor di GetContact Agar Tidak Dicari Orang Lain

Bagi kamu pengguna aplikasi GetContact pasti tidak asing lagi dengan fitur Siapa yang Mencari Nomor Anda. Fitur ini memungkinkan untuk menampilkan preview daftar orang yang mencari atau mengidentifikasi nomor kamu.

Disebut Preview sebab pengguna tidak dapat mengetahui siapa yang mencarinya kecuali berlangganan premium.

Selanjutnya pada bagian bawah fitur Siapa yang Mencari Nomor Anda terdapat daftar siapa saja yang mengecek tagar nomor kamu. Bagi sebagian orang mungkin ini sangat membantu karena bisa mengetahui informasi nomor tersebut.

Salah satu contohnya ialah dapat memastikan bahwa nomor itu terpercaya karena diberi tagar dengan nama aslinya tidak dengan yang aneh-aneh. Namun ada pula yang merasa tergaggu sebab bagi mereka ini merupakan sebuah privasi.

Untuk mencegah hal tersebut, sebenarnya aplikasi GetContact sudah menyediakan fitur sendiri yakni Visibility. Fitur ini memungkinkan agar nama kamu tidak muncul dan terdeteksi oleh orang lain yang sedang mencari informasi nomor kamu.

Lalu bagaimana cara mengaktifkan fitur tersebut? Berikut cara yang bisa Kalempedia berikan.

Cara Sembunyikan Nomor di GetContact Agar Tidak Dicari Orang Lain

Berikut tutorial singkat untuk menyembunyikan nomor di aplikasi GetContact, mohon disimak dengan baik agar mengerti dan paham.

  • Masuk ke situs GetContact.
  • Pilih metode login lewat Whatsapp atau SMS.
  • Jika kamu login melalui Whatsapp, kamu diharuskan melakukan scan QR code.
  • Setelah itu kirimkan teks yang tertera pada akun Whatsapp GetContact.
  • Setelah proses login selesai kamu akan menuju laman Home yang menunjukkan statistik pengguna yang mencari nomor kamu serta fitur Tag yang berfungsi untuk mengetahui nomor ponsel kamu disimpan dengan nama apa di ponsel pengguna lain.
  • GEser ke bawah lalu temukan menu Visibility Settings.
  • Geser toggle di sisi kiri opsi Search visibility: On hingga berganti warna menjadi abu-abu (off) Setelah itu muncul jendela notifikasi yang muncul, lalu tekan tombol Yes.
  • Setelah itu, kamu bisa melakukan tes dengan mencoba mencari nomor kamu di aplikasi GetContact dengan nomor lain.

Setelah mematikan fitur Visibility, pengguna yang mencari nomor kontak kamu di GetContact akan menerima notifikasi sebagaimana yang disebutkan di atas. Ketika notifikasi ini terlihat, berarti nama kontak kamu berhasil disembunyikan dari pengguna lain. Semoga berhasil dalam mencoba.

Kalem Mase!!!

Post a Comment